• MTS NEGERI 5 BANTUL
  • Madrasah Mandiri dan Berprestasi

Profil

A. Sejarah

Pada tahun 1965 Kyai Muh. Uzaer bersama tokoh-tokoh agama di Kecamatan Pundong merasa prihatin melihat masyarakat Islam yang pendidikan agamanya masih rendah. Pada tanggal 1 Agustus 1965 didirikanlah sekolah Pendidikan Guru Agama Nahdhatul Ulama (PGA NU) di dusun Grudo, Panjangrejo, Pundong, Bantul, DIY. Pada awalnya dibangun gedung sederhana dengan ukuran 4 m x 9 m di atas tanah milik Bapak Kodari seluas 550 m2.

Pada tahun 1968 PGA NU diusulkan kepada pemerintah agar statusnya berubah menjadi PGA Negeri. Usaha itu berhasil dengan dikeluarkannya SK Menteri Agama RI Nomor 161/1969 tertanggal 14 November 1969. Mulai saat itulah PGA NU berubah statusnya menjadi Pendidikan Guru Agama 4 Tahun Pundong.

Dengan adanya kebijakan dari pemerintah tentang pembatasan sekolah-sekolah keguruan pada tahun 1978, mengakibatkan PGA 4 Tahun Pundong berubah statusnya menjadi Madrasah Tsanawiyah Negeri Pundong atau disingkat MTs Negeri Pundong. Perubahan status ini diperkuat oleh Menteri Agama dengan SK Menteri Agama RI Nomor 16/1978 tertanggal 16 Maret 1978. Kemudian setelah musibah gempa bumi tahun 2006 pada saat kepemimpinan Drs. Paiman, Madrasah ini lebih dikenal masyarakat dengan sebutan ‘Kampus Hijau MTs Negeri Pundong”.

Berdasarkan Keputusan Menteri Agama RI Nomor 312 Tahun 2015 Tentang Perubahan nama Madrasah Aliyah Negeri, Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Madrasah Ibtidaiyah Negeri di Provinsi DIY dan Keputusan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY Nomor 68 Tahun 2017 tertanggal 27 Januari 2017 tentang Pemberlakuan Perubahan Nama Madrasah Aliyah Negeri, Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Madrasah Ibtidaiyah Negeri di Provinsi DIY, maka MTs Negeri Pundong berubah nama menjadi MTs Negeri 5 bantul. Perubahan ini mulai berlaku tanggal 1 Februari 2017.

B. Profil Madrasah

Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 5 Bantul (atau yang dahulu bernama MTsN Pundong) adalah Lembaga Pendidikan Milik Negara setingkat SMP yang dikelola oleh Negara melalui Kementerian Agama Republik Indonesia. Berdasarkan Surat Keputusan Bersama Tiga Menteri (Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Dalam Negeri dan Menteri Agama) No. 70 tahun 1976 dan Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri dalam Negeri dan Menteri Agama No. 675, No. 037/U/1975, No. 36 tahun 1975, MTsN 5 Bantul mempunyai status, fungsi dan hak yang sama dengan SMP Negeri. Dengan demikian bahwa lulusan MTsN 5 Bantul dapat melanjutkan sekolah ke semua jenis sekolah setingkat SMA (Misal : SMA, MA, SMK, Sekolah Perawat, Pelayaran, Kelautan, Penerbangan, dsb)

Dari segi materi pendidikan, MTsN 5 Bantul mempunyai keunggulan bila dibandingkan dengan sekolah lain yang setingkat, yaitu materi  pelajarannya sama dengan mata pelajaran SMP ditambah mata pelajaran Agama Islam sebanyak 30 %. Oleh karena itu MTsN 5 Bantul sangat tepat bagi masyarakat muslim yang ingin memberi bekal putra & putrinya menjadi insan cerdas, sholih-sholihah, terampil dan berakhlak mulia.

Selain keunggulan diatas, MTs Negeri 5 Bantul memiliki keistimewaan lain yang tidak dimiliki oleh sekolah lain yang sederajat, yaitu program Tahfidzul Qur’an (hafalan Al Qur’an) dan bimbingan kejiwaan dan bimbingan ibadah dari para Ulama, Kyai, Tokoh Agama Islam khususnya dalam bimbingan intensif ibadah sholat dan membaca Al- Qur'an dengan benar. Di akhir semester 2, para siswa kelas VII insya Allah sudah mahir dalam membaca Al-Qur'an. Dari segi kualitas lulusan, sudah tidak diragukan lagi. Menurut data yang dihimpun, lulusan MTsN 5 Bantul banyak yang diterima di sekolah-sekolah favorit yang setingkat lebih tinggi (SMA, MA, SMK, Sekolah Perawat, Pariwisata, Kelautan, dsb). Saat ini, MTs Negeri 5 Bantul telah meraih predikat Madrasah Adiwiyata Tingkat Kabupaten Bantul tahun 2019 dan sedang proses menuju Madrasah Adiwiyata Tingkat Propinsi Tahun 2020.

Komentari Tulisan Ini
Halaman Lainnya
Berita

  

28/07/2022 16:05 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 908 kali
Prestasi

  

28/07/2022 15:54 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 985 kali
Prestasi

  

28/07/2022 15:54 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 1916 kali
Pencak Silat

  

28/07/2022 15:46 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 2136 kali
Voli

  

28/07/2022 15:45 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 2193 kali