• MTS NEGERI 5 BANTUL
  • Madrasah Mandiri dan Berprestasi

MTsN 5 Bantul Ikuti Bimtek Sekolah Adiwiyata

Madrasah (MTsN 5 Bantul) Kepala Tata Usaha Yuni Kriswati dan Eka Putri mengikuti Bimbingan Teknis Sekolah Adiwiyata yang bertempat di SMA Sanden Bantul. Bintek ini dilaksanakan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DIY. Pada kali ini narasumber berasal dari DLH Prop DIY, Kantor Wilayah Kementerian Agama dan DPRD Propinsi DIY.

Dalam sambutannya Ag.RuruhHaryata, SH.ST,M.Kes dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan mengajak warga masyarakat khususnya warga sekolah untuk mengenal Adiwiyata sehingga sadar lingkungan hidup. Dengan adanya adiwiyata diharapkan sekolah/madrasah ikut bertanggungjawab untuk mengelola lingkungan hidup. Ruruh juga menjelaskan bahwa permasalahan lingkungan hidup yang ada di akhir-akhir ini adalah sampah, pelusi air dan udara, serta Bio diversitas hewan .

Dari komunitas Banyubening Sri Wahyuningsih, S.Ag menerangkan untuk menjaga kelesterian lingkungan hidup dengan konsep 5 M (Menampung, Mengolah, Menabung, Minum dan Mandiri). Komunitas Banyubening ini mengelola sumber air hujan untuk sumbermata air kehidupan yang paling sehat. “Untuk itu janganlah menyia-menyiakan air hujan. Sebisa mungkin ditampung untuk keperluan sehari-hari karena melalui peneletian yang telah kami lakukan bahwa air hujan adalah air yang paling bersih, bahkan mengalahkan air sumur sekalipun” pesannya.

Kantor Wilayah Kementerian Agama  DIY juga mengirimkan narasumber di bidang Adiwiyata Anita Isdarmini, S.Pd.M.Hum dengan materi pengintegrasian PLH kedalam perangkat pembelajaran. “ Yang paling penting untuk mensukseskan Adiwiyata adalah membangun karakter warga madrasah/sekolah. Dengan bukti dukung RPP untuk guru dan inovasi kegiatan yang dilakukan siswa sebagai pengisi ekstra maupun intra kurikuler” kata Isdarmini.

Terakhir diisi oleh penyuluh dari DLH yaitu Okta Zaida bahwa untuk mensukseskan gerakan lingkungan hidup yaitu dengan kampanye lingkungan di Media Sosial.

Acara ditutup dengan informasi bahwa adiwiyata di sekolah sudah akreditasi empat tahunan yang dimulai 2019-2023. (yun)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Semarak Pesantren Ramadhan MTsN 5 Bantul

Bantul ( MTsN 5 Bantul) - Ramadhan momen yang sangat bagus untuk menggembleng keimanan. Di bulan suci ini setiap orang berlomba-lomba untuk mendekatkan diri kepada Sang Khalik. Dalam ra

05/04/2024 19:25 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 45 kali
Peletakan Batu Pertama Masjid MTsN 5 Bantul

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Mewujudkan generasi yang beriman dan berakhlak mulia membutuhkan pembinaan yang kontinyu dan ďukungàn sarana prasarana yang memadai. Terlebih sejak ber

04/04/2024 14:35 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 109 kali
Guru MTsN 5 Bantul Ikuti Bimbingan Manasik Haji

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Haji sebagai salah satu rukun Islam merupakan impian bagi setiap muslim. Tahun 2024 ini ada dua guru MTsN 5 Bantul yang akan melaksanakan ibadah haji. Kedua gur

03/04/2024 15:40 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 142 kali
MTsN 5 Bantul Kehilangan Pegawai Tata Usaha

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Pegawai Tata Usaha MTsN 5 Bantul Dra Nurul Samsiyah per 1 April 2024 akan memasuki masa Purna Tugas. Tentu saja hal ini akan menimbulkan masalah di bagian Tata

15/03/2024 14:09 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 110 kali
MTsN 5 Bantul Mengikuti Pengajian Rutin Jumat Wage

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Pengajian rutin di Kapanwon Pundong yang melibatkan PNS, Lurah, Kepala KUA, Perangkat Desa, TNI, Polri serta Ormas.  Pada putaran pertama (15/3/2024) berte

15/03/2024 14:05 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 188 kali
Pegawai MTsN 5 Bantul Terima SK Pensiun Purna Tugas

Bantul ( MTsN 5 Bantul) - Bertempat di halaman kantor Kementerian Agama (kankemenag) Kabupaten Bantul, sejumlah lima orang ASN menerima piagam dan SK pensiun purna tugas (8/3/2024). Kel

09/03/2024 15:50 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 32 kali
MTsN 5 Bantul Rakor Persiapan PPDB

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Menyongsong Penerimaan Peserta Didik Baru ( PPDB) tahun pelajaran 2024/ 2025, MTsN 5 Bantul ( Matsamaba) mengadakan rapat koordinasi ( rakor) di ruang Lab IPA (

08/03/2024 16:05 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 27 kali
MTsN 5 Bantul Lakukan Persiapan Akreditasi Perpustakaan

Bantul ( MTsN 5 Bantul) - Kepala perpustakaan Al Himmah MTsN 5 Bantul melakukan rapat koordinasi di ruang multi media, Kamis (7/3/2024). Rapat diikuti oleh kepala TU, waka urusan kuriku

07/03/2024 13:25 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 23 kali
Performance Perdana Drumband MTsN 5 Bantul

Bantul (MTsN 5 Bantul) – Sebanyak enam puluh delapan siswa kelas VII MTsN 5 Bantul (Matsamaba) melaksanakan unjuk kebolehan Drumband “Bahana Matsamaba di halaman Matsamaba,

07/03/2024 08:12 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 102 kali
MTsN 5 Bantul Tasyakuran HAB ke-46

Bantul (MTsN 5 Bantul) – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-46, MTsN 5 Bantul (Matsamaba) mengadakan acara tasyakuran (6/3/2024). Bertempat di halaman Matsamaba, p

07/03/2024 08:11 - Oleh MTsN 5 Bantul - Dilihat 107 kali